Padang, news.unimen.ac.id — Sebanyak enam (6) orang dosen Pendidikan Nonformal (PNF) Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN)mengikuti Uji Kompetensi di Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Universitas Negeri Padang (UNP), Kamis (8/8/2024).
Keenam dosen tersebut yakni Dr. Drs. Yunus Busa, M.Si; Saidang, S.Pd.,M.Si; Dr, Baharuddin, S.Pd., M.Pd; Dr. Elihami, S.Pd., M.Pd.I; Arif Efendi AS, S.Pd., M.Pd; dan Uli Nuha, S.Pd., M.AP. Mereka mengikuti Uji Kompetensi untuk tiga skema yang berada dibawah naungan Departemen Pendidikan Nonformal UNP.
Skema Okupasi Trainer diikuti oleh Baharuddin dan Arif Efendi AS, kemudian skema Fasilitator Pendampingan Pemberdayaan Masyarakat Desa diikuti oleh Yunus Busa dan Saidang. Adapun Elihami dan Uli Nuha mengikuti Uji Kompetensi untuk skema Pelatih di Tempat Kerja.
Rangkaian Uji Kompetensi berlangsung selama 5 hari, mulai dari kegiatan Refreshment, Pre Assesment hingga pelaksanaan Uji Kompetensi.
Menurut Baharuddin, kegiatan yang diikuti di LSP UNP merupakan bagian dari implementasi Program Kompetisi Kampus Mengajar (PKKM) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
“Ia, kunjungan kami ke LSP UNP adalah untuk mengikuti rangkaian Uji Kompetensi yang merupakan bagian dari program PKKM tahun kedua untuk Program Studi PNF UNIMEN,” katanya.
Sesuai usulan kami sebelumnya, kami mengikuti 3 skema yakni Okupasi Trainer, Fasilitator Pendampingan Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Pelatih di Tempat Kerja, sambung Baharuddin yang juga Koordinator PKKM PNF UNIMEN.
Alhamdulillah ketiga skema tersebut tersedia semua di LPS UNP sehingga pelaksanaan Uji Kompetensi kita pusatkan di UNP ini.
Sementara itu, Kepala Departemen Pendidikan Nonformal UNP, Dr. Ismaniar, M.Pd. mengucapkan terima kasih kepada Prodi PNF UNIMEN yang telah mempercayakan LSP UNP sebagai tempat melakukan Uji Kompetensi pada tiga skema yang ada.
“Kami bersyukur sekali mendapat kepercayaan dari UNIMEN dalam melaksanakan Uji Kompetensi. Tentu kami akan memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya sebagai Asesor LSP sekaligus dosen PNF di UNP,” ucapnya.
Ibu Niar, sapaan akrabnya berharap pada dosen PNF UNIMEN bisa lulus semua pada Uji Kompetensi serta dalam menanfaatkan kompetensinya untuk kepentingan masyarakat yang lebih luar. (*)