Enrekang, news.unimen.ac.id – Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud Ristek) Republik Indonesia mengumumkan Daftar Penerima Pendanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024 melalui Surat Kemdikbud Ristek Nomor 0667/E5/AL.04/2024.

Dalam pengumuman tersebut terdapat 11.994 judul penelitian dan 2.651 judul pengabdian kepada masyarakat yang dinyatakan lolos didanai Kemdikbud Ristek Tahun 2024.

Dari puluhan ribu judul penelitian dan pengabdian yang lolos, terdapat 12 judul dari 10 dosen Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN). Masing-masing 9 judul penelitian dan 3 judul pengabdian kepada masyarakat.

Dari pengalaman sebelumnya, tahun ini adalah pertama kalinya dosen UNIMEN berhasil menembus skema Penelitian Fundamental Reguler dan skema Penelitian Kerja Sama Dalam Negeri. Sebelumnya masih skema Penelitian Dosen Pemula atau PDP.

Penerima Skema Penelitian Fundamental Reguler yakni Dian Firdiani, Ismail, Ismaya dan Umiyati Jabri. Skema Penelitian Kerja Sama Dalam Negeri yakni Muhammad Junaedi Mahyuddin dan Skema Penelitian Dosen Pemula Reguler yakni Ekajayanti Kining, Imam Akbar, Muh. Achyar Ardat, dan Syahdan.

Sedangkan untuk skema Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat yakni Ismaya, Umiyati Jabri dan M. Yunus Sudirman.

Adapun besaran anggaran skema Penelitian Fundamental Reguler dan skema Penelitian Kerja Sama Dalam Negeri adalah Rp. 150 Juta, sedangkan skema Penelitian Dosen Pemula Reguler dan skema Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat sebesar Rp. 50 Juta.

Menanggapi capaian dosen UNIMEN tersebut, Rektor UNIMEN Drs. H. Syawal Sitonda, M.Ag menyampaikan rasa syukur. “Alhamdulillah, selamat kepada 10 dosen yang lolos pendanaan Penelitian dan Pengabdian Kemdikbud Ristek tahun ini. Dosen UNIMEN semakin kompetitif, semoga kedepan semakin banyak,” ucapnya.

Hal yang sama disampaikan Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) UNIMEN, Dr. Elihami, M.Pd.I, “Alhamdulillah, barusan ada wajah baru riset dimenangkan teman-teman dengan skema Penelitian Fundamental dan Penelitian Kerjasama Dalam Negeri. Selamat untuk teman-teman dosen yang lolos”. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *